JAKARTA (Pertamanews.id) – Ikatan Dokter Indonesia (IDI) mengizinkan masyarakat melepas masker saat bersilaturahmi dan salat Idulfitri.

Ketua Umum Pengurus IDI, Adib Kumaidi mengatakan, silaturahmi tanpa masker itu hanya boleh dilakukan oleh mereka yang kondisi tubuhnya sehat.

“Boleh saja kita silaturahmi dengan keluarga, saling mengunjungi tapi dengan tetap menjaga kesehatan kita, kita sendiri yang harus menjaga kesehatan kita” tutur Adib, Kamis (6/4).

Lebih lanjut, aturan silaturahmi saat Idul Fitri tanpa masker serupa juga berlaku ketika melaksanakan shalat Idul Fitri, boleh saja tidak pakai masker jika tubuh dalam kondisi sehat.

Namun jika sedang sakit misalnya ada gejala batuk pilek lebih baik pakai masker agar tidak beresiko menular kepada orang lain terutama bagi lansia yang memiliki komorbid.

“Boleh kok Idul Fitri tanpa masker, dengan syarat yang sama, kalau kondisi kesehatan bagus, tidak ada batuk pilek ya tak perlu pakai masker, tapi kalau lagi batuk pilek sebaiknya pakai masker. Apalagi orang tua yang ada komorbid itu perlu pakai masker, supaya terhindar dari penularan penyakit yang bisa saja didapat dari orang di sekitarnya” pungkas Adib.

Diketahui silaturahmi ialah tradisi di hari raya Idul Fitri, biasanya orang akan saling berkunjung ke keluarga, tetangga, saudara, hingga teman terdekatnya. Dalam acara tersebut biasanya ada kerumunan yang bisa jadi jalan penularan penyakit.