SEMARANG (Pertamanews.id) – Truk dump bermuatan pasir mengalami rem blong dan menimpa sebuah mobil di Jalan Prof Hamka, Kecamatan Ngaliyan Kota Semarang, Rabu (7/6/2023) sekira pukul 11.00 WIB.
Kasatlantas Polrestabes Semarang, AKPB Yunaldi mengatakan akibat kejadian ini dipastikan dua orang di dalam mobil agya yang ditimpa truk tersebut Meninggal Dunia.
“Dipastikan 2 korban meninggal, untuk satu korban masih terjepit masih hidup dan kami masih proses evakuasi,” ujar Yusnaldi dalam keterangannya.
Sedangkan salah seorang Saksi mata bernama Yuwono menjelaskan ketiga korban yang terjebak di mobil dua anak-anak dan satu perempuan dewasa.
Dalam pantauan proses evakuasi, satu orang sudah dinyatakan meninggal dan dibawa ke rumah sakit Kariadi untuk pemeriksaan lanjutan. Sedangkan dua orang lainnya masih tahap evakuasi.
“Ketika melakukan evakuasi, petugas mendapati ada korban yang selamat dan meminta bantuan oksigen. Meski demikian untuk keselamatan beberapa korban juga masih belum bisa dipastikan,” ujarnya
Disisi lain, ia menjelaskan kecelakaan bermula ketika truk pasir awalnya berjalan dari arah Ngaliyan. Kemudian saat jalan menurun truk diduga mengalami rem blong.
“Namun saat hendak menghindar truk oleng dan menimpa mobil Agya yang hendak menyebrang dari ruko Mandiri. Sebelum menimpa mobil itu, truk juga menabrak beberapa mobil yang parkir di sekitar lokasi kejadian,” bebernya.
Saat ini, Petugas kepolisian sudah di lokasi untuk mengevakuasi korban yang masih terjepit dan melakukan penyelidikan terkait penyebab utama kecelakaan tersebut.