spot_img

KTT ASEAN Berakhir, Indonesia-Korea Selatan Gelar Pertemuan Bilateral

JAKARTA (Pertamanews.id) – Presiden Joko Widodo menggelar pertemuan bilateral dengan Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol di Istana Kepresidenan, Jakarta.

Presiden Jokowi bersama Ibu Negara Iriana menyambut kedatangan Presiden Yoon yang didampingi sang istri, Kim Keon Hee, di halaman Istana Kepresidenan Jakarta.

“Pertama-tama, saya ingin menyampaikan terima kasih atas dukungan untuk keketuaan Indonesia di ASEAN dan kunjungan yang mulia sangat bermakna, apalagi tahun ini hubungan kita genap 50 tahun,” ujar Presiden Jokowi, Jumat (8/9).

Baca juga:  Lemhannas RI Siap Bantu Persiapkan SDM BPIP, Kiki Syahnakri: BPIP Harus Bebas dari Kepentingan Politik

Selain menghadiri KTT ke-43 ASEAN, kunjungan resmi Presiden Yoon bertepatan dengan peringatan 50 tahun hubungan diplomatik antara Korea Selatan dan Indonesia.

Pada pembukaan KTT ke-24 ASEAN-Korea di Jakarta, Rabu (6/9), Presiden Yoon mengatakan Korea Selatan telah meluncurkan Prakarsa Solidaritas Korea-ASEAN (KASI) pada 2022.

Baca juga:  Prabowo-Gibran Resmi Ditetapkan Presiden-Wakil Presiden 2024-2029

Inisiatif tersebut menegaskan dukungan Korea Selatan terhadap sentralitas ASEAN, penguatan kerja sama strategis dalam bidang politik dan keamanan, serta penjajakan kerja sama dalam bidang infrastruktur digital dan perubahan iklim.

Prakarsa itu juga memberikan dukungan penuh Korea Selatan terhadap Pandangan ASEAN mengenai Indo-Pasifik (AOIP).

Baca juga:  Libur Lebaran Selesai! Menteri PANBR Imbau ASN Semangat Layani Masyarakat

Presiden Yoon mengatakan Korea Selatan akan menyelenggarakan World Expo 2023 di Busan. Dia pun berharap negaranya bisa berbagi pengalaman dengan ASEAN mengenai bagaimana Korea Selatan bisa menjadi negara terkemuka dalam waktu setengah abad.

Berita Terkait

spot_img
spot_img
spot_img

Berita Terkini